Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Menulis Artikel Di Blog Smartofpedia Dibayar 250 Ribu

Hola Sobat Faceblog !!
Apa kabarnya? Alhamdulillah, semoga semuanya diberikan kesehatan, kebahagiaan, dan kesejahteraan dalam hidupnya, Aamiin.

Nah, pada kesempatan di jum'at yang berbahagia ini, Faceblog ingin coba berbagi sebuah artikel khusus bagi kamu yang gemar menulis. so, kita akan review sebuah blog yang bisa kamu manfaatkan untuk menuangkan atau menelurkan ide-ide/karya-karya tulisan mu yang mungkin sudah lama kamu simpan. jangan berlama-lama lagi, mari langsung saja kita kupas tuntas setajam SILET !! *ngotot pakai nada ala² feni rose

SMART OF PEDIA . .

Ya, Smartofpedia adalah sebuah blog yang dibangun oleh seorang pria bernama Ricari Sinaga. pemuda yang berasal dari kota Pematang Siantar ini bekerja sebagai operator sekolah di SD-SMP Advent VI Jatinegara, serta merangkap juga sebagai anggota security di PT. Global Hidro Energy. Kenapa dan mengapa sih, kok dinamakan"Smartofpedia"? menurut pria lulusan Universitas HKBP Nommensen ini, smartofpedia berasal dari dua suku kata, yaitu Smart dan Pedia. Smart yang artinya pintar dan Pedia di ambil dari kata "wikipedia" yang kita tahu bahwa website tersebut memuat artikel ilmiah dan dokumenter terlengkap, sehingga bisa kita simpulkan bahwa blog smartofpedia adalah blog pintar yang mengandung artikel-artikel ilmiah yang bisa bikin para pembacanya jadi pintar. mengingat membaca adalah jendela dunia, maka dari itu kita jua butuh bacaan yang berkualitas.

Blog Smartofpedia ini tidak hanya ditujukan bagi para pembacanya saja, sobat yang punya hobi menulis pun bisa mempublikasikannya di blog ini, bahkan para pembacanya yang berkeinginan menulis juga boleh ikut serta. 

"Gimana caranya !?? Aku pengen banget ikutan"
Tenang, sob !! caranya it's so easy peasy alias gampang banget dah, sob ! Faceblog pasti bakalan bantu mulai tahap awal sampai selesai supaya sobat berhasil mendaftar.

Untuk sobat yang hobi menulis atau yang sekedar hobi baca-baca tapi ingin mencoba jadi penulis, kamu tinggal daftar melalui menu registrasi yang telah disediakan. caranya buka halaman blog smartofpedia kemudian dibagian atas cari tab bertuliskan "kontributor", pilih registrasi. setelah di arahkan dan berada di halaman pra pendaftaran, ada baiknya sobat membaca dan pahami terlebih dahulu syarat dan ketentuan yang berlaku sebelum mendaftar.

Halaman pra pendaftaran

Selesai membaca syarat dan ketentuannya, sobat bisa langsung klik link registrasi/pendaftaran (lih.foto di atas) yang disediakan pada halaman tersebut, lalu sobat akan di arahkan ke halaman pendaftaran (lihat foto dibawah ini).

Isi e-mail dan nama sobat dengan benar

pilih kategori yang sesuai


1. Isi e-mail aktif dan nama;
2. Pilih kategori sesuai artikel yang ingin dimuat;
3. Klik "kirim";
4. Pilih foto yang mengandung gambar yang di minta untuk verifikasi bot atau manusia.
5. Klik "Verify"
6. Pendaftaran Selesai.

Captcha verify bot
Registrasi done !!



Oke, sampai di tahap ini sobat telah berhasil mendaftarkan diri sebagai penulis. sobat cukup menunggu undangan yang akan dikirimkan ke e-mail. apabila sobat merasa e-mail yang ditunggu tak kunjung masuk, maka untuk mempercepat proses sobat sekalian bisa langsung saja SMS atau Whatsapp via nomer yang tertera.

Sampai disini sudah jelas dan paham kan, sob !?

Nah, itu tadi adalah kiat-kiat dalam mendaftarkan diri sebagai penulis. sekarang, mari kita bahas benefit atau keuntungan apa yang akan diperoleh setelah menjadi penulis dan memuat artikel di blog Smartofpedia. 

  • Bagi sobat yang mendaftar menjadi penulis akan dibayar sebesar Rp.250.000; setiap 100 artikel yang berhasil terbit dan tidak terdeteksi copysccape alias menjiplak (copas).
  • Setiap artikel sobat yang terbit akan dibayar Rp.50.000; untuk artikel yang memiliki minimal 20 ribu viewer.

Wih, enak nggak tuh? tidak cuma artikel saja yang dimuat tapi sobat juga punya kesempatan untuk dibayar!

Supaya sobat bisa mendapatkan viewer yang banyak di setiap artikel yang dipublikasikan, Faceblog sarankan setelah menulis, cobalah kalian baca kembali lalu direvisi apabila ada kesalahan atau di rubah kata dan kalimatnya agar pembaca mudah memahami isi artikel sobat. gunakan gaya penulisan yang tidak bertele-tele serta carilah padanan kata yang tepat, singkat, padat, mudah di ingat dan dipahami. jika sobat masih merasa bingung, sobat jangan cemas! sobat bisa mengikuti beberapa panduan dalam penulisan judul, konten, dan sumber pada artikel yang sudah tersedia di blog Smartofpedia. seperti sebelumnya, sobat cukup rahkan kursor ke tab "kontributor" dan voilaa ! sobat tinggal pilih artikel-artikelnya.

Tunggu apalagi, kan? Buruan cek blognya SMARTOFPEDIA ya, sob !!


Salam Facebloggers

Mau donasi lewat mana?

BCA - Wahyu U. Putra (Change)

BRI - Wahyu U. Putra (7632-0100-8728-539)

JAGO - Wahyu U. Putra (1030-9045-3066)

DANA - Wahyu U. Putra (0851-7444-2818)
Menyukai artikel ini? Ayo dukung dengan donasi. Klik tombol merah.

Post a Comment for "Menulis Artikel Di Blog Smartofpedia Dibayar 250 Ribu"